Pada tutorial kali ini sisco25 akan menjelaskan sedikit tips bagaimana cara membuat Partisi baru pada windows 7, 8, dan 10.
http://www.sisco25.com/

Pada tutorial kali ini sisco25 akan menjelaskan sedikit tips bagaimana cara membuat Partisi baru pada windows 7, 8, dan 10. Membuat partisi baru disini sebenarnya sama antara windows 7, 8 ,dan 10 karena tampilannya tidak jauh berbada.

Tutorial ini saya buat lengkap beserta gambar, agar mudah dipahami oleh teman-teman semua. Berikut langkah - langkah membuat Partisi baru pada Windows.

baca juga :

Membuat Partisi Baru Pada Windows

1. Buka File Explorer > Klik kanan pada Computer / This PC > Pilih Manage.

2. Disini saya sudah mempunyai Partisi kosong ( Unallocatted) 15GB, yang akan saya jadikan partisi baru.
Catatan : Jika anda belum mempunyai partisi kosong ( Unallocatted) silakan Shrink Volume terlebih dahulu pada partisi yang ingin dibagi kapasitasnya. dengan cara Klik kanan pada partisi yang ingin dibagi > Pilih Shrink Volume > lalu tentukan kapasitas untuk partisi kosong tersebut, Contoh : 15GB maka ditulis 15000 MB lalu klik Shrink.
3. Klik Kanan Pada partisi kosong tersebut > Klik New Simpe Volume.

4. Pada menu New Simple Volume Wizard > klik Next

5. Pada simple volume size in MB 15357 MB ( 15GB ) saya klik Next. karena saya ingin menggunakan semua kapasitas tersebut sebagai Partisi baru. 

6. Pada Menu Assign Driver Letter or Path saya pilih E, > klik Next

7. Pada Format Partition File system dan Allocation unit size biarkan default. Volume label silahkan isi dengan nama yang anda inginkan. 

8. klik Finish untuk membuat Partisi.

9. Well done. Partisi yang anda buat telah selesai.

10. Untuk melihat hasilnya silahkan buka kembali File Explorer anda. maka akan tampak partisi yang baru.


Demikianlah tutorial yang singkat ini, terima kasih telah mengunjungi sisco25.com. Semoga tulisan ini bisa bermanfaat bagi anda. Jika ada yang kurang jelas dari tutorial ini, silahkan tulis komentar anda dibawah ini.
Cisco

Cisco

Terima kasih telah mengunjungi Sisco25.com , semoga tulisan ini dapat memberi hal yang bermanfaat sebagai informasi buat teman-teman semua.

Post A Comment:

0 comments: